Perbandingan Penggunaan Minyak Lavender dan Minyak Jahe pada Massage Punggung terhadap Pengurangan Nyeri Persalinan

Main Article Content

Dwi Astuti
Supardi Supardi
Indah Puspitasari

Abstract

Persalinan merupakan suatu hal fisiologis bagi seluruh wanita. Nyeri persalinan dapat mempengaruhi kontraksi uterus melalui sekresi kadar katekolamia dan kartisol yang menaikkan dan akibatnya mempengaruhi durasi persalinan.Terapi manual yang dimaksud adalah massage, merupakan metode non-farmalogik yaitu tanpa menggunakan obat-obatan, lebih aman, sederhana dan tidak menimbulkan efek samping serta mengacu kepada asuhan sayang ibu. Metode nonfarmakologi juga dapat meningkatkan kepuasan selama persalinan, karena ibu dapat mengontrol perasaannya dan kekuatannya, sehingga membantu ibu lebih rileks dan nyaman selama persalinan.


Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan efektifitas minyak jahe dan minyak lavender pada masase punggung untuk menurunkan nyeri persalinan kala I fase aktif. Rancangan penelitian ini adalah analitik komparatif dengan desain quasi eksperimen dengan pendekatan  two  group  comparison pretest-postest  design,  pendekatan waktu dengan prospektif, yaitu pengambilan data di mulai kala I fase aktif (pembukaan lebih dari 3 cm pada serviks) kemudian diobservasi sampai pembukaan lengkap ( 10 cm). Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan nyeri persalinan antara sebelum dan setelah dilakukan massage punggung dengan minyak lavender dengan nilai (p 0,049 <0.05), Sedangkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan nyeri persalinan antara sebelum dan setelah dilakukan massage punggung dengan minyak jahe (p 0,082 >0,05). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan masih perlunya mensosialisasikan   dan mengajarkan tehnik massage pada punggung dengan menggunakan aromaterapi lavender dan minyak jahe kepada ibu bersalin melalui kegiatan konseling, penyuluhan kesehatan maupun melalui pelatihan.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles