Pengaruh Sarapan Pagi Terhadap Status Gizi Anak Usia Sekolah di SDN Gisikdrono 01 Semarang
Main Article Content
Abstract
Status gizi didefinisikan sebagai status kesehatan yang dihasilkan oleh keseimbangan antara kebutuhan dan masukan nutrien. Di Indonesia permasalahan kesehatan yang masih banyak adalah kematian anak usia bawah lima tahun (balita), karena keadaan gizi yang kurang baik atau bahkan buruk. Salah satu cara untuk memperoleh status kesehatan dan gizi yang baik yaitu dengan membiasakan sarapan pagi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sarapan pagi dengan status gizi pada anak usia sekolah di SDN Gisikdrono 01 Semarang. Rancangan penelitian ini menggunakan cross-sectional. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 82 responden dengan teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Uji statistik yang digunakan adalah uji Fisher untuk mengetahui pengaruh sarapan pagi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sarapan pagi berpengaruh terhadap status gizi anak usia sekolah dengan p value 0,004. Kesimpulan bahwa sarapan pagi berpengaruh terhadap status gizi anak usia sekolah. Sehingga bagi orang tua disarankan untuk membuat jadwal yang ketat agar anak tidak melewatkan sarapan pagi