Main Article Content

Abstract

Akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah adalah proses pengelolaan keuangan daerah mulai dari perencanaan, pelaksanaan, pertanggungjawaban dan pengawasan yang harus dilaporkan kepada masyarakat dan pihak yang berkepentingan untuk memakai laporan pengelolaan keuangan daerah. Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris dan menganalisis pengaruh kualitas laporan keuangan, sistem pengendalian internal, aksesibilitas laporan keuangan dan sistem akuntansi keuangan daerah terhadap akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah. Populasi penelitian adalah seluruh OPD di Kabupaten Magelang. Berdasarkan metode purposive sampling diperoleh sampel sebanyak 26 OPD di Kabupaten Magelang. Uji hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas laporan keuangan tidak berpengaruh terhadap akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah, sistem pengendalian internal berpengaruh positif terhadap akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah, aksesibilitas laporan keuangan tidak berpengaruh terhadap akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah dan sistem akuntansi keuangan daerah berpengaruh positif terhadap akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah.

Keywords

Internal Control System Regional Financial Accounting System Accountability for Regional Financial Management

Article Details