Main Article Content

Abstract





Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pendidikan, Pengalaman, dan Mental Kewirausahaan terhadap Keberhasilan Usaha. Dengan objek penelitian ini adalah pelaku usaha dalam bidang industri kopi pasca panen Kecamatan Kalibaru Kabupaten Banyuwangi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuantitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan instrumen angket dengan jumlah sampel 100 responden yang diambil secara Purposive Sampling. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini meliputi Keberhasilan Usaha (Y) sebagai variabel dependent, dan variabel independentnya Pendidikan (X1) Pengalaman (X2) Mental Kewirausahaan. Analisis statistik yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi dengan menggunakan alat bantu SPSS 22 for windows. Berdasarkan hasil analisis data, diketahui bahwa variabe Pendidikan Dan Pengalaman berpengaruh secara parsial terhadap Keberhasilan Usaha. Kemudian Mental Kewiraushaan tidak berpengaruh secara parsial terhadap Keberhasilan Usaha.





Keywords

Pendidikan Pengalaman Mental Kewirausahaan Keberhasilan Usaha

Article Details