Main Article Content

Abstract

Perkembangan Bank Umum Syariah mengalami kenaikan yang pesat. Hal ini membuktikan bahwa kemampuan perbankan Syariah dalam menghimpun dana masyarakat juga tinggi. Banyak factor yang mempengaruhi kemampuan bank Syariah tersebut seperti faktor makroekonomi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh dari Inflasi, Produk Domestik Bruto, BI Rate, Nisbah Bagi Hasil, dan Harga Emas terhadap pertumbuhan Dana Pihak Ketiga pada Bank Umum Syariah di Indonesia. Metode pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Inflasi, BI Rate, dan Harg Emas tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan Dana Pihak Ketiga. Sedangkan Produk Domestik Bruto berpengaruh negatif terhadap pertumbuhan Dana Pihak Ketiga. Selain itu Nisbah Bagi Hasil berpengaruh positif terhadap pertumbuhan Dana Pihak Ketiga.


Kata Kunci:

Keywords

Inflasi Produk Domestik Bruto BI Rate Nisbah Bagi Hasil Harga Emas Dana Pihak Ketiga

Article Details